Saturday, March 25, 2017

Cara Merekam Gitar di Laptop Menggunakan Guitar Rig


Guitar Rig Merupakan software powerfull buat sobat yang menginginkan sound effect mirip dengan gitaris terkenal yang sobat favoritkan tanpa harus mengeluarkan banyak uang untuk membeli satu-persatu effect gitar. banyak sekali pilihan karakter sound yang dapat dipilih dan disesuaikan dengan kondisi kejiwaan music sobat baik itu Jazz, Blues, Rock bahkan Metal. Kali ini saya akan berbagi cara untuk melakukan proses rekaman sederhana yang mungkin akan bermanfaat, untuk sekedar iseng saja membuang waktu atau mengisi waktu liburan sobat.

Langsung saja, setelah sobat menjalankan Guitar Rig dan telah memilih sound effect yang diinginkan klik icon dengan gambar TAPE klasik yang bertuliskan POST, lihat gambar di bawah :


Setelah akan muncul menu TAPEDECK lalu klik icon Record (icon merah bundar) dilanjutkan dengan klik icon Play, lihat gambar di bawah :



Kemudian mainkan gitar sobat, jika sudah selesai klik icon Stop. Jika sobat ingin mendengar hasil rekamannya klik icon Play. dan jika sobat ingin menyimpan hasil rekaman klik icon Disket lalu Save dengan format WAV, lihat gambar dibawah :



Hasil rekaman bisa sobat import ke beberapa software Muxing audio seperti Audacity, Apple Logic Express FL Studio maupun software lainnya. 

baiklah sobat mungkin begitu aja dulu kurang lebihnya saya mohon maaf, semoga apa yang saya bagikan dapat bermanfaat sekian terima kasih.

Jika kurang jelas simak video tutorialnya :


Bagikan

Jangan lewatkan

Cara Merekam Gitar di Laptop Menggunakan Guitar Rig
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.